Tips Sukses dan Menjadi Verified Blogger di Seedbacklink

Tips Sukses dan Menjadi Verified Blogger di Seedbacklink

Mengenal apa itu seedbacklink, tips untuk jadi verified blogger seedbacklink, serta bagaimana cara mengoptimalkan blog agar mendapatkan cuan dengan seedbacklink

{getToc} $title={Daftar Isi}

Apa itu Seedbacklink?

Seedbacklink adalah platform marketplace jual beli backlink berkualitas, terpercaya, dan terlengkap di Indonesia. Platform ini dikenal luas sebagai jasa backlink terbesar di komunitas blogger serta media nasional.

Lebih dari 32 ribu blogger dan media nasional terdaftar di platform ini, tercatat juga ada 25 ribu lebih artikel iklan yang terpublikasi dengan jumlah 4750 lebih brand yang telah bertransaksi.

Platform seedbacklink ini pun juga telah menarik berbagai perusahaan ternama untuk bekerjasama, seperti Traveloka, Tokopedia, Shopee, Telkomsel, Kopi Kenangan dan perusahaan-perusahaan besar lainnya.

Selain itu seedbacklink juga mengutamakan kepentingan user, seperti kemudahan bertransaksi dengan menyediakan berbagai macam pilihan platform pembayaran, diantaranya ada transaksi via bank, e-wallet hingga toko-toko ritel.

Hal ini menjadi nilai tambah platform seedbacklink ini, menjadikan para advertiser semakin mudah membayar jasa-jasa backlink disini karena ada banyak macam pilihan pembayaran, dan juga memudahkan para publisher untuk menarik saldo di akun seedbacklink mereka.

Mengenai jasa-jasa yang tersedia di platform seedbacklink ini, mereka membagi jasa backlink tersebut ke dalam tiga bagian. Backlink melalui media-media nasional, melalui blogger-blogger, kemudian backlink melalui PBN (Private Blog Network).

Backlink ini sering digunakan para pemilik website atau blog dengan menanamkan link yang menuju ke website mereka. Sehingga link tersebut dibangun secara manual dengan menghubungi beberapa website yang memiliki kesamaan niche/topik website. Di seedbacklink, Anda tidak perlu lagi menghubungi manual pemilik website lain untuk menanamkan backlink ke website Anda. Hanya tinggal klik kemudian bayar sehingga sangat memudahkan pembeli backlink mendapatkan backlink yang diinginkan.

Dengan pilihan yang beragam tersebut, tentunya seedbacklink memberikan kebebasan kepada para advertiser yang ingin beriklan disana, apakah ingin menggunakan jasa backlink lewat blogger yang dikenal "lebih murah" maupun dengan media nasional sekalipun yang terkenal "sangat mahal".

Mengenai informasi harga backlink, jasa backlink blogger di seedbacklink dimulai dengan harga 20 ribu Rupiah, sedangkan untuk jasa backlink media nasional dimulai dengan harga 100 ribuan Rupiah, dan begitu juga dengan harga backlink PBN yang mirip.

Kemudahan bagi user lainnya yang diberikan adalah memilih blog atau media yang diinginkan untuk beriklan. Pertama, Anda diminta login, kemudian pilih menu browse blog atau media, maka akan muncul beberapa blog yang tersedia, Anda pun juga dapat memilih kategori blog atau media tersebut apakah yang "traffic terbaik", "terverifikasi", "pengerjaan tercepat", "baru ditambahkan", ataupun "penjualan terbaik".

Mengenai pengerjaan Artikel, seedbacklink memberikan kebebasan kepada advertiser untuk menyediakan artikel iklan untuk dipublikasi oleh publisher blog atau media. Artikel tersebut akan dipublikasikan setidaknya maksimal 3×24 jam. Setelah artikel iklan tersebut dipublikasikan, advertiser juga dapat meminta publisher untuk merevisi artikel tersebut (maksimal 3 kesempatan) sesuai dengan brief atau permintaannya.

Manfaat dari seedbacklink selain sebagai platform iklan, sponsorship, promosi adalah juga untuk meningkatkan brand awareness yang diiklankan. Sehingga, brand akan dikenal oleh masyarakat luas dan juga oleh mesin pencari di internet secara umum.

Tips menjadi Verified Blogger di Seedbacklink

Selain pengerjaan artikel yang cepat, tepat dan sesuai keinginan advertiser. Kelebihan seedbacklink dari segi user juga ditemukan dengan adanya fitur verified blog. Fitur ini menguntungkan bagi publisher selaku pemilik website atau blog karena akan membuat bisnis kita terlihat "berbeda" dan "profesional", yang mana nantinya website publisher di akun seedbacklink tersebut akan diberi tanda verified badge (tanda centang). Kemudian nantinya blog akan otomatis terdaftar di kategori "terverifikasi" atau "verified". Hal yang perlu disorot juga bahwa fitur ini tanpa dipungut biaya apapun, alias "gratis".

Sehingga, nantinya blog akan dapat menjangkau lebih banyak pembeli jasa backlink atau advertiser di platform seedbacklink tersebut. Tentunya hal ini akan memberikan peluang yang lebih besar lagi dibandingkan dengan blog yang belum "terverifikasi" atau "verified".

Adanya tanda "verified" berupa centang ini akan memberikan kesan bahwa blog akan memiliki kredibilitas, profesionalitas dan visibilitas yang lebih baik dibandingkan blog yang belum "verified". Sehingga, blog akan menjadi tersorot kemudian calon pembeli akan segera mengecek blog dan tidak lama lagi akan membeli backlink dari blog atau website tersebut.

Dengan begitu, agar mendapatkan berbagai macam kelebihan dari "verified blog" tersebut, sebagai publisher atau pemilik website haruslah mengejar bagaimana cara menjadi blog yang terverifikasi tersebut. Tentunya dengan segala kelebihan-kelebihan tadi akan berdampak positif terhadap bisnis kita kedepannya.

Untuk mendapatkan tanda centang di akun seedbacklink tersebut, sebagai publisher atau pemilik website diminta untuk mengikuti aturan yang diberikan oleh platform seedbacklink tersebut.

Sederhananya kita diminta untuk memasang kode gambar berupa HTML di tampilan depan website kita, agar nantinya pihak seedbacklink akan mengetahui bahwa website kita benar-benar dimiliki oleh kita dan siap terafiliasi dengan seedbacklink kedepannya.

Kode HTML gambar seedbacklink
<a href="https://id.seedbacklink.com/"> <img title="Seedbacklink" src="https://id.seedbacklink.com/wp-content/uploads/2023/11/Badge-Seedbacklink_Artboard-1-webp-version.webp" alt="Seedbacklink" width="100%" height="auto"></a>{codeBox}

Pastikan gambar tersebut sudah tampil di website Anda, kemudian verifikasilah lewat kolom blog Anda, biarkan gambar seedbacklink tersebut muncul di website atau blog anda, sampai pihak seedbacklink mengabarkan bahwa blog Anda telah disetujui atau terverifikasi, setelah itu blog Anda akan mendapatkan badge verified dan akan tampil di kategori khusus blog-blog yang sudah "verified". Apabila website atau blog Anda belum mendapatkan email disetujui atau terverifikasi, maka berikut hal-hal yang perlu dilakukan, beberapa tips untuk jadi verified blogger seedbacklink:

Tips menjadi Verified Blogger di Seedbacklink untuk wordpress

  1. Login di wp-admin website
  2. Klik menu Appearance lalu Widgets
  3. Drag "Custom HTML" ke widget Right Sidebar atau Footer
  4. Masukkan "kode html gambar seedbacklink" yang di atas tadi, kemudian save
  5. Pastikan pemasangan gambar tersebut berhasil, cek apakah sudah tampil logo seedbacklink di website Anda
  6. Jika sudah muncul, pergi ke halaman Blog Saya di akun seedbacklink, lalu klik tombol "Jadi Verified"
  7. Proses verifikasi tersebut akan memakan waktu 1-3 hari, apabila disetujui maka akan mendapatkan email oleh tim seedbacklink
  8. Selamat! Website anda siap mendapatkan lebih banyak pengunjung juga pelanggan baru

Tips menjadi Verified Blogger di Seedbacklink untuk blogger

  1. Login ke halaman blogger
  2. Klik Layout atau Tata Letak Pilih "add a gadget" yang terletak di samping (sidebar) atau di bawah (footer)
  3. Pilih "HTML atau Javascript" dan masukkan kode html di atas, kemudian Save
  4. Pastikan pemasangan gambar berhasil dengan terlihat logo seedbacklink di blog Anda
  5. Jika sudah ada gambar tersebut di tampilan blog, Anda bisa segera ke halaman Blog Saya di akun seedbacklink, lalu klik tombol “Jadi Verified” kemudian proses
  6. Proses verifikasi akan memakan waktu 1-3 hari, blog yang terverifikasi akan mendapatkan email oleh tim kami
  7. Setelah terverifikasi, blog Anda akan muncul tanda centang di akun seedbacklink Anda. Blog anda siap mendapatkan pengunjung dan pelanggan backlink baru

Setelah mendapatkan informasi bahwa website atau blog anda diterima sebagai verified blog lewat email. Nantinya, dari pihak seedbacklink setiap bulan akan melakukan pengecekkan apakah blog Anda itu tetap mengikuti kriteria seedbacklink atau tidak. Apabila tetap mengikuti, status "verified blog" Anda tersebut akan tetap ada.

Perlu diperhatikan juga bahwa apabila website atau blog Anda belum mendapatkan email verifikasi disetujui, jangan dihapus terlebih kode HTML gambar seedbacklink tersebut, karena akan memperlambat proses verifikasi oleh pihak seedbacklink, sehingga akan memakan waktu lama lagi untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Cara Memaksimalkan Pendapatan Blog dengan Seedbacklink

Di Seedbacklink, pemilihan website atau blog yang ingin dibeli oleh para advertiser akan diperlihatkan beberapa rating, seperti kepuasan pelanggan, sample artikel, niche dan traffic website atau blog, orderan backlink yang telah dikerjakan, serta harga backlink di suatu website atau blog.

Sebagai seorang publisher yang memegang penuh sebuah website atau blog tersebut, kita haruslah menyiapkan beberapa indikator-indikator yang tadi disebutkan dengan maksimal, tentunya agar menarik para advertiser membeli backlink kita.

Untuk itu, berikut beberapa indikator atau metrik yang bisa Anda optimalkan dan maksimalkan dengan serius agar mengetahui bagaimana cara mengoptimalkan blog agar mendapatkan cuan dengan seedbacklink.

Perhatikan Authority Website (DA dan PA)

Ketika membeli backlink di suatu website, hal pertama yang perlu diperhatikan adalah apakah Domain Authority (DA) dan Page Authority (PA) website tersebut tinggi atau tidak. Karena banyak yang menyebutkan bahwa kekuatan backlink yang berkualitas itu ada di seberapa besar DA dan PA suatu website.

Semakin besar "angka" DA dan PA suatu website, maka akan semakin baik dan berkualitas backlink yang didapat darinya. Untuk itu, sebagai pemilik website atau blog, anda dapat memperhatikan angka DA dan PA website atau blog Anda tersebut.

Di Seedbacklink, para advertiser dapat mengecek angka DA dan PA website para publisher yang ingin dibeli. Apabila DA dan PA cocok dengan keinginan advertiser maka tidak lama mereka akan beriklan di website Anda dengan membeli backlink tersebut.

Menggunakan domain TLD (Top Level Domain) juga menjadi salah satu faktor yang mempengaruhi DA, PA, maupun DR suatu website. Oleh karena itu, ketika membuat website atau blog usahakan menggunakan domain TLD, seperti (.Com, .Co.id, .Id, dan masih banyak lagi).

Tentunya, indikator Authority website ini bukanlah satu-satunya apakah suatu website itu bagus atau tidak, masih banyak lagi indikator SEO yang dapat dinilai untuk melihat kualitas suatu website khususnya dalam konteks backlink.

Memperbanyak Traffic Website

Membeli backlink dari suatu website yang bertraffic besar juga dapat dinilai berkualitas. Untuk itu, sebagai publisher yang ingin memaksimalkan peluang jasa backlink, meningkatkan traffic website atau blog menjadi salah satu kunci sukses dalam bisnis ini.

Salah satu cara meningkatkan traffic website adalah dengan membuat konten atau artikel yang berkualitas. Dengan begitu, para pengunjung dari berbagai sumber akan datang dan membaca konten berkualitas tersebut di website atau blog Anda.

Tentunya kesehatan website juga perlu diperhatikan, seperti on page SEO, off page SEO hingga technical SEO. Yang mana sangat berpengaruh terhadap kualitas konten yang dipublikasikan di suatu website atau blog. Apabila sudah dinilai baik semua, tugas utama adalah konsisten pada membuat konten yang berkualitas.

Kualitas backlink juga dinilai dari niche website atau blog publisher dengan advertiser apakah sama atau berbeda jauh. Hal ini penting karena agar mesin pencari tidak menganggap backlink yang spam dan terkesan "memaksa". Oleh karena itu, setidaknya carilah website yang menyediakan backlink dengan niche yang mirip dengan bisnis kita agar juga terlihat backlink yang "natural".

Menyesuaikan Harga Backlink

Demi mendapatkan kesuksesan dalam penjualan backlink, kita harus memberikan jasa yang berkualitas dengan diikuti produk yang berkualitas. Oleh karena itu, perhatikan seberapa besar peluang advertiser beriklan di website atau blog anda hanya dengan melihat harga.

Apabila harga yang ditawarkan murah dan produk atau jasa yang dijual juga "biasa", maka kemungkinan akan memiliki banyak pesaing dan itu tidak bagus dalam bisnis jual beli backlink. Karena dinilai bukan backlink yang berkualitas.

Para advertiser ingin yang terbaik untuk bisnis mereka, backlink yang berkualitas, traffic yang datang banyak, penjualan meningkat, dan lain sebagainya. Hal-hal tersebut tidak akan bisa didapatkan apabila kita menjual atau menyediakan backlink yang murah dan tidak diperhatikan.

Harga pada bisnis jual beli backlink ini sangatlah tersorot dan krusial. Tentu orang-orang lebih memilih backlink dengan harga yang murah namun berkualitas. Inilah yang menjadi tugas publisher yang harus menyesuaikan harga dan jasa agar sama-sama "berkualitas".

Menjaga Penilaian Kepuasan Pelanggan

Tentu apabila ingin sukses berjualan backlink di Seedbacklink, memperbanyak penjualan adalah kunci utama. Namun, bagaimana cara agar advertiser selalu senang ketika membeli backlink di website kita juga perlu diperhatikan.

Salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah dengan menjaga kualitas konten ketika ada yang membeli backlink di website atau blog kita. Hal tersebut akan menghasilkan feedback yang nyata dari advertiser secara alami.

Semakin banyak kita menulis artikel iklan advertiser yang memuaskan mereka. Maka, semakin besar "rating" website kita, sehingga website kita mendapatkan reputasi di marketplace seedbacklink tersebut baik dan terkenal berkualitas.

Kemudian cara yang lain adalah menulis artikel iklan sesuai dengan yang advertiser inginkan. Di Seedbacklink disediakan kolom untuk advertiser memberikan brief atau permintaan backlink yang diinginkan. Tugas publisher yang bertanggung jawab apakah hasil artikel nanti yang ditulis. Untuk itu, ikutilah brief advertiser agar mereka merasa puas dan sesuai dengan keinginan bahkan kebutuhan mereka.

Sebenarnya masih banyak lagi tips sukses meningkatkan pendapatan penjualan backlink di Seedbacklink ini. Namun, beberapa poin penting dan prioritas adalah yang telah disebutkan diatas. Itulah bagaimana cara mengoptimalkan blog agar mendapatkan cuan dengan seedbacklink. Untuk info lebih lanjut Anda dapat langsung mengunjungi website seedbacklink tersebut.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال